..

Bagaimana meningkatkan keterampilan bernegosiasi

NegosiasiNegosiasi

Pada kenyataannya, tidak semua orang memiliki kemampuan yang baik dalam berkomunikasi, begitu pula dalam bernegosiasi. Padahal anda akan dapat meningkatan tingkat kepercayaan diri anda dengan baik jika anda mengetahui cara mempengaruhi orang lain secara lebih efektif, yaitu dengan dengan mempelajari keterampilan dalam bernegosiasi serta dalam memilih pertanyaan yang baik untuk diajukan kepada lawan bicara anda.

Keterampilan dalam bernegosiasi dapat dipelajari
Terdapat banyak orang yang memiliki konsep yang salah dalam mendefinisikan seorang negosiator yang hebat. Mereka justru adalah orang-orang yang tidak memaksakan kehendak atas penawaran yang mereka lakukan, memiliki kepribadian yang tangguh. Mereka bukanlah orang-orang yang agresif atau gemar memaksa atau menuntut. Mereka tidak akan pernah memaksa mitranya untuk menyetujui perjanjian yang sedang mereka negosiasikan. Selain itu, seorang negosiator yang baik adalah orang-orang yang selalu menyenangkan. Mereka hangat dan ramah. Mereka adalah jenis orang yang dapat membuat anda merasa nyaman.

Seorang negosiator yang terampil akan cukup khawatir tentang solusi atau keputusan yang diambil, mereka ingin keputusan tersebut dapat memuaskan bagi kedua belah pihak. Dalam negosiasi apapun, tidak peduli apakah itu negosiasi jual beli atau negosiasi lainnya, ada beberapa keterampilan negosiasi dasar yang perlu anda pelajari untuk mendapatkan kesepakatan terbaik dalam bernegosiasi, yaitu:

1) Pilihlah Pertanyaan yang Baik untuk Ditanyakan
Seorang negosiator yang baik akan mengajukan banyak pertanyaan dan akan benar-benar memikirkan tentang apa yang anda coba capai dari sebuah negosiasi.

Misalnya, dalam jual beli rumah, kedua belah pihak mungkin akan mulai berdebat dan tidak setuju mengenai harga yang ada. Mereka memposisikan harga sebagai hal yang paling penting dan menempatkan harga sebagai bahasan utama yang harus dinegosiasikan. Namun seorang negosiator yang terampil akan menyadari bahwa harga hanyalah salah satu hal bagian dari keseluruhan hal yang harus dinegosiasikan.

Dengan menggunakan kemampuan dalam negosiasi yang baik, seorang negosiator akan membantu kedua belah pihak untuk melihat bahwa penjualan itu sendiri juga penting, seperti adanya perabotan dan perlengkapan lain yang mungkin termasuk dalam transaksi.

Oleh karena itu, seorang negosiator yang handal harus mampu memilih pertanyaan yang baik untuk ditanyakan. Pertanyaan seperti apa yang dibutuhkan oleh pelanggan adalah satu-satunya cara untuk dapat mengetahui apa yang sebenarnya mereka utamakan atau cari dalam negosiasi tersebut. Harga tidak selalu menjadi hal yang paling penting dalam penjualan dan sangatlah penting untuk menunjukkan manfaat lain yang dapat mereka terima.

2) Kesabaran
Negosiator yang baik adalah orang yang sangat sabar. Mereka berkonsentrasi untuk mendapatkan kesepakatan dalam semua bagian dari kontrak. Dalam hal ini, mereka akan memastikan bahwa kedua pihak memiliki kesamaan sebelum mereka melanjutkan ke bagian yang lainnya.

3) Persiapan
Persiapan menyumbang sekitar 90% dari keberhasilan dalam sebuah negosiasi. Semakin anda siap, maka semakin besar kemungkinan untuk memperoleh hasil negosiasi yang memuaskan bagi semua pihak yang terlibat.

Persiapan mengharuskan anda melakukan dua hal. Pertama, mendapatkan semua informasi yang dibutuhkan dalam proses negosiasi yang akan anda hadapi. Kedua, mempersiapkan diri untuk kemungkinan apapun yang dapat terjadi.

Informasi yang anda butuhkan adalah hal-hal yang berkaitan dengan produk atau jasa yang menjadi objek utama dalam proses negosiasi, serta orang yang terlibat dalam negosiasi tersebut atau dengan siapa anda bernegosiasi.

Ambil Tindakan dan Percaya Dirilah
Tidak ada yang dapat menghasilkan rasa percaya diri yang lebih cepat seperti saat anda berhasil dalam sebuah negosiasi. Dan begitupun sebaliknya. Oleh karena itu, keterampilan dalam negosiasi merupakan bagian penting dari pengembangan kepribadian anda. Bila anda adalah seorang negosiator yang baik, maka rasa percaya diri anda akan jauh lebih tinggi dan anda akan merasakan hal-hal positif terhadap diri sendiri dan orang lain dalam segala sesuatu yang anda lakukan.

(www.bisniskecil.com)

Beri Tanggapan "Bagaimana meningkatkan keterampilan bernegosiasi"


*